Ferewel - Saat Di PT. Cilegon Fabrikator

Setiap pertemuan pastilah diakhiri dengan perpisahan, entah meninggalkan kesan yang baik atau buruk, tergantung dengan dari mana sudut pandang melihatnya. Tapi setidaknya hampir 2,5 th ini, ditempat ini, di Bojonegoro, Cilegon, selalu berusahan melalukan yang terbaik agar project yang di handle selalu lancar jaya, on time, no delay dan yang paling penting menghasilkan profit yang besar.

Ferewel - Saat di PT. Cilegon Fabrikator - https://maheswariandini.blogspot.com/
Area Depan Shop

Berat sekali meninggalkan perusahan ini, PT Cilegon Fabrikator adalah perusahaan pertama yang menerima fresgraduate apa adanya semacam diriku, dengan otak dan IPK pas pasan, dan memberi kesempatan sebanyak – banyaknya untuk belajar. 2,5 th lamanya dengan dikelilingi orang - orang yang baik, sangat mensupport, kenyamanan, jabatan, salary dan fasilitas full yang diberikan. Tapi kembali lagi namanya hidup, sebagai anak muda kala itu yang masih punya banyak sekali keinginan, dan diharuskan untuk “Move On”, katanya sih kalo masih muda harus berani meninggalkan “ZONA NYAMAN” biar tau kalo hidup itu ada banyak pilihan dan tantangan untuk dilalui. 
So akhirnya setelah banyak pertimbangan akhirnya saya memilih peruntungan baru dengan "Resign" keluar dari sini untuk mencoba menjadi “Ekor Singa, dari pada menjadi kepala kucing”.
Balik lagi hidup itu pilihan, apapun resikonya, akhirnya mau menyesal mau happy ending harus ditanggung sendiri.
Just info - di 1 tahun awal resign hura - hura main mulu, terus mulai kerja and dapet perusahan bukan projec. Sempet ngerasa gagal and salah jalan, tapi di 2 th ke atas Alhamdulilah bgt memilih resign, ternyata banyak pengalaman yang didapat dan coba - coba banyak perusahaan baru setelah resign. #kayaakanpengalaman ga akan tau kalo ga berani mencoba so "Jangan Takut Buat Resign"

Ferewel - Saat di PT. Cilegon Fabrikator - https://maheswariandini.blogspot.com/

23 Maret 2014, ini hari terakhir saya bekerja disini, sebulan lalu, setelah resmi kabar akan resignt dari sini tersebar, dan berita pun menyebar keseluruh departemen, farewel datang setiap saat silih berganti, GRATIS..banyak sekali sponsor yang mau menyumbang mentraktir, hhehehe..Alhamdulilah ya ini.
Maklumlah sebagai perempuan pertama yang ada diposisi PTL “Project Team Leader” dengan hampir 1000 pekerja laki - laki, shop fabrikasi yang jarang bgt kedatangan perempuan. And tiba - tiba ada perempuan, masih kecil, baru lulus, muncul dilapangan, bergaul dengan para Bapak - bapak senior nan galak - galak dengan experience puluhan taun, gimana ga terkenal diseluruh departemen coba diriku.
Sebenernya ada perempuan lain diperusahaan ini, tetapi kebanyakan mereka bertugas sebagai admin or docon, karena bukan engineer lapangan, sehingga jarang sekali terjun langsung ke lapangan.
Dulu pertama kali masuk shop deg degan bgt, baru aja turun setengah tangga udah heboh disuit -suitin sepanjang jalan, aduhhh..untung dulu hayati tomboy bgt, jadi berani aja lah udah resiko kerja di project.

Ferewel - Saat di PT. Cilegon Fabrikator - https://maheswariandini.blogspot.com/
Traktiran Sushi Dari Client Jepang

Ferewel - Saat di PT. Cilegon Fabrikator - https://maheswariandini.blogspot.com/
Makanan Kesukaan Bgt ini kalo di Cilegon - Sego Bebek

Ferewel - Saat di PT. Cilegon Fabrikator - https://maheswariandini.blogspot.com/
Makan - Makan di In SKI Resto

Ferewel - Saat di PT. Cilegon Fabrikator - https://maheswariandini.blogspot.com/
Dengan Para SPV & SPT Shop 5,6,7,8

Ferewel - Saat di PT. Cilegon Fabrikator - https://maheswariandini.blogspot.com/
Dengan Para Ibu - ibu CF yang selalu Cetar

Ferewel - Saat di PT. Cilegon Fabrikator - https://maheswariandini.blogspot.com/
Dengan Para Anggota Mess - Perempuan Sendiri di Mess

PTL atau Project Team Leader adalah team kerja ku selama bekerja di PT. Cilegob Fabricator ini, kita adalah kumpulan orang - orang yang menjamin dan mengurus project agar sesuai dengan harapan,  kemauan client, dan tentunya sesuai dengan schedule dan budget yang direncanakan dan dianggarkan.
Team kita ini biasa di sebut “Manager Project” level tertinggi dalam satu project yang mereka handle, jalanya project tergantung pada arahan PTL nya masing – masing, dari awal project sampai akhir project PTL harus tau segalanya, karena mereka yang memastikan semuanya berjalan lancar, on schedule, on buget and balik lagi Cuan Profit pastinya.
Team kita sangat kompak, terdiri dari 11 Orang, Pak Adi sebagai Manager PTL, Pak Martahan, Pak Budhi, Pak Yus, Pak Suherman, Mas Argo, A Irvan, Mas Cahyo, Pak Udin, dan Pak Dedi, dan Diriku. 

Ferewel - Saat di PT. Cilegon Fabrikator - https://maheswariandini.blogspot.com/
PTL Team PT. Cilegon Fabricator 2014

Kerasnya project terasa sekali disini, bergaul dengan mayoritas laki - laki, metting penuh pressure, teriakan, tekanan, sekeras besi yang diolah harus olah untuk di fabrikasi.
PTL berperan sangat besar dalam project, berhubungan dengan berbagai departement lain yang saling terkait dengan project, dari mulai Dept engineering, procurement, construction, quality, painting, packing and delivery. Berhubungan dengan berbagai macam level pekerja dari mulai Big bos, jajaran management sampai welder dan tentunya berhubungan langsung dengan Client. Client di PT. Cilegon Fab ini kebanyakan adalah orang luar negeri karena projectnya biasanya didapatkan dari luar negeri, mayoritas adalah orang Jepang, India, dan Australia, tergantung project mana yang sedang di handle. 
Bahas detail PTL di link blog dibawah ini ya..

#Projectengineer #Projectcontrol #Projectmanager #Project #Engineering #Engineer #Indonesiaproject #Fabrication #Piping #Pipeline #Industrialengineer #Mahesstory #Maheswariandini 

Related To Experience in PT. CF:

Comments

Popular posts from this blog

Manfaat Air Jeruk Nipis - Diminum Pagi dan Malam Hari, serta efek sampingnya.

Tahapan Proses Fabrikasi ???

Apa itu Area Jetty ???

Piping “Test Package” Document Samur Project - Arti dan Tujuan

Line Checker "Test Package" Dalam Piping – Arti dan Maksud ???

Tahapan Activity Dalam Proses Pengerjaan Piping Gas Pipeline

Karakter Manusia (Koleris, Melankolis, Plagmatis, Sanguinis)

Process "Tie - In" - Proses Penyambungan Pipa

Apa Hubungan Pipeline Dengan Pig Launcher And Pig Receiver ???

Apa itu MWT “Management Walkthrough” ?