Mahasiswa “Minuman Rasa Jeruk” - IPK Yang Membanggakan, Tapi Tanpa Skill ???

Saya termasuk manusia yang suka sekali mengajar, siapa tau suatu saat nanti menjadi dosen..ini adalah salah satu artiket menarik tentang sudut pandang Dosen VS Mahasiswanya, tentang pentingnya Adab VS ilmunya itu sendiri, tentang pentingnya Karakter diri sendiri VS ikut – ikutan orang lain.

Mahasiswa “Minuman Rasa Jeruk” - Maheswari Andini

Suatu hari ada seorang mahasiswa bertanya kepada dosen,
Mahasiswa:
Mengapa ia mendapatkan nilai C. Padahal selalu hadir dalam kelas, selalu mengerjakan tugas, selalu duduk di barisan paling depan, selalu mengikitu ujian.
Dosen itu Menjawab:
Ada mahasiswa protes pada dosen gara – gara di beri nilai C. Protes karena merasa rajin dan selalu masuk kelas, selalu mengumpulkan tugas dan mengikuti ujian. Bagi dosen memberikan nilai A atau B itu adalah perihal yang sangat mudah. Tapi nantinya ini akan menjadi beban, jika ternyata kemampuan mahasiswa tidak sesuai dengan nilai yang tertera dalam kertas keilmuanya. Bagaimana mempertanggung jawabkanya, nilai yang begitu membanggakan ketika memasuki dunia kerja.

"Kecerdasan dan karakter adalah tujuan sejati dari pendidikan" - Martin Luther King Jr.

Standart Pemberian nilai, itu apa?
Dulu saat mahasiswa saya adalah salah satu aktifis garis keras, lebih suka berada dilapangan dari pada didalam kelas, lulus dengan IPK yang pas pas an dan kurang dari 3. (Saya masih hidup dan sangat baik baik saja, karakter kamu lebih dibutuhkan dari pada hanya sekedar nilai yang terpampang dikertas).

Mahasiswa “Minuman Rasa Jeruk” - Maheswari Andini

Soal pemberian nilai tinggi itu atas dasar apa?
Memberi nilai bukan karena penghargaan atau pencitraan bagi mahasiswa, tapi bagaimana kemampuan mahasiswa itu sendiri. Jika nilaimu sebagus itu? kamu sebagai mahasiswa bisa apa ?? beda dosesn beda kebijakan, harus ada perbedaan antara mahasiswa cerdas, mahasiswa kreatif,  dengan mahasiswa yang hanya rajin masuk kelas dan mengerjakan tugas tapi tidak cerdas apalagi kreatif.

Mahasiswa “Minuman Rasa Jeruk” - Maheswari Andini

Pertanyaannya itu bukan berapa tinggi nilai kamu, tapi apa skill yang kamu miliki ???
Jangan sampai nilai bagus, IPK membanggakan, tapi aslinya ga bisa apa – apa alias GBLK.
Lebih baik nilai biasa – biasa saja tapi skill yang luar biasa.
Pendidikan di perguruan tinggu harus mengutamakan kemampuan, karakter yang kuat, keilmuan, keahlian bukan cuma membanggakan nilai.


Mahasiswa “Minuman Rasa Jeruk” - Maheswari Andini

Saat ini marak “MINUMAN RASA JERUK” di banding “SARI JERUK ASLI” yang diambil dari jeruk beneran. Jangan sampai kampus – kampus tempat para mahasiswa mendapatkan ilmu, bukanya mencetak banyak mahasiswa yang membawa banyaak perubahan, malah ikutan banyak mencetak para mahasiswa “MINUMAN RASA JERUK”, air putih yang hanya diwarnai dan ditambah dengan perasa jeruk. Semua sama, mengejar nilai, prioritas nilai, tanpa ada perbedaan kemampuan dan skill yang mumpuni.

Mahasiswa “Minuman Rasa Jeruk” - Maheswari Andini

IPKnya saja nyaris sempurna, gelarnya saja panjang tapi dituntut skil ga bisa apa – apa.
Pertama kali saya melakukan interview bekerja, dari 8 orang kandidat, hanya saya yang ber IPK dibawah 3, dan dari kampus swasta pula. Kandidat yang lain, semuanya berasal dari kampus negeri terkenal dan memiliki IPK yang sangat membanggakan. Saat itu saya harus berjuang melewati lebih dari 8 tahapan interview berbeda untuk menjadi karyawan diperusahaan ini, masing – masing dari tahapan interviewnya pasti ada yang gugur. Tapi pada akhirnya dari 8 orang tersebut hanya saya yang diterima. Jika ditanya, faktor apa sih yang membuat saya lolos ? Jawabanya, Karakter yang kuat, tumpukan sertifikat organisasi, problem solving dan cara dalam berbicara serta presentasi.



Skill kamu jauh lebih di perlukan daripada tingginya IPK.
Tapi memang realitanya untuk sekarang sepertinya memang mahasiswa dituntut untuk WAJIB ber IPK 3 – 3,25 harena semua system administrasi online diperusahaan menuntut IPK dengan minimal standart nilai seperti itu. Tapi p ercaya deh, kamu harus terus melatih skil dan karakter kamu, karena setelah melewati seleksi administrasi, tetep skill kamu yang menentukan selanjutnya.

Apakah kamu termasuk “SARI JERUK ASLI, 
Atau hanya sekedar “MINUMAN RASA JERUK

By: Mengitip dari cerita Ibu Dosen - Siti Julaiha FD

Mahasiswa “Minuman Rasa Jeruk” - Maheswari Andini

Comments

  1. "Agen poker terbesar dan terpercaya ARENADOMINO.
    minimal depo dan wd cuma 20 ribu
    dengan 1 userid sudah bisa bermain 9 games
    ayo mampir kemari ke Website Kami ya www.arenadomino.com

    Wa :+855964967353
    Line : arena_01
    WeChat : arenadomino
    Yahoo! : arenadomino"

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular posts from this blog

Manfaat Air Jeruk Nipis - Diminum Pagi dan Malam Hari, serta efek sampingnya.

Tahapan Proses Fabrikasi ???

Apa itu Area Jetty ???

Piping “Test Package” Document Samur Project - Arti dan Tujuan

Line Checker "Test Package" Dalam Piping – Arti dan Maksud ???

Tahapan Activity Dalam Proses Pengerjaan Piping Gas Pipeline

Karakter Manusia (Koleris, Melankolis, Plagmatis, Sanguinis)

Process "Tie - In" - Proses Penyambungan Pipa

Apa Hubungan Pipeline Dengan Pig Launcher And Pig Receiver ???

Apa itu MWT “Management Walkthrough” ?